Pengaruh Budaya Organisasi Terhadap Kinerja Karyawan

Categorie(s):
   Manajemen, Bisnis
Author(s):
   Lira Rosalina Damayanti, Ade Irma Susanty
Keyword(s):
  Budaya Organisasi, Kinerja Karyawan
DOI:
  -
Abstract :
  
Budaya organisasi merupakan komponen kunci dalam pencapaian misi dan strategi organisasi secara efektif dalam menciptakan lingkungan kerja yang kondusif untuk perbaikan kinerja karyawan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi besarnya pengaruh budaya organisasi terhadap kinerja karyawan pada unit Home Service Witel Jabar Tengah PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif dan kausalitas. Sedangkan teknik pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik sampling jenuh, semua populasi digunakan sebagai sampel dengan responden sebanyak 54 orang. Hasil analisis deskriptif menunjukkan nilai yang diperoleh adalah 76.6% sehingga budaya organisasi termasuk kedalam kategori kuat dan kinerja karyawan berdasarkan persepsi karyawan termasuk dalam kategori tinggi dengan nilai sebesar 79.5%. Pengaruh antara budaya organisasi terhadap kinerja karyawan pada unit Home Service Witel Jabar Tengah PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk sebesar 21,5%, sedangkan sisanya sebesar 78,5% merupakan kontribusi dari variabel lain yang tidak diteliti pada penelitian ini.
 
ISSN:
  1693-4474
eISSN:
  -
Description:
  Jurnal Manajemen & Bisnis
https://karanganbungacilacap.com/https://17slotgacor.com/https://masakannusantara2024.blogspot.com/https://chord2024.com/